Media Sosial

Surat ala Dilan Mainstream, Anak Kecil Ini Bikin Surat Cinta untuk Batagor

JAKARTA - Virus Dilan 1990 sepertinya sulit untuk dienyahkan. Kisah romansa dua remaja "baru meletek" itu sepertinya membius banyak masyarakat Indonesia, bahkan negara tetangga.

Salah satu scene yang membuat banyak perempuan meleleh adalah surat cinta untuk Milea. Makanya, sekarang ini banyak anak muda yang kembali menyatakan perasaan cintanya dengan perantara surat. Kesan klasik namun menyentuh menjadi keunikan surat-suratan. Apalagi kalimat yang tertera di secarcik suratnya begitu menyentuh!

Nah, mungkin surat-suratan ala Dilan sudah cukup mainstream bagi bocah satu ini. Sebab, tidak pernah terpikirkan sebelumnya pasti, karena surat cinta yang dibuat bocah ini ditujukan untuk batagor. Ya, makanan dengan bumbu kacang itu sepertinya sudah menghipnotis bocah ini.

Kabar ini pertama kali dipublish oleh akun Instagram @pesonagadis. Di postingan akun ini terlihat sebuah foto yang menampilkan surat cinta dengan judul "Batagor". Untaian puisi yang dituliskan di atas kerta putih tersebut pun layaknya surat cinta yang ditujukan untuk kekasih. Penasaran dengan isinya?

Batagor
Batagor, kau dari Bandung
Kau dijual untuk dibeli orang yang lapar
Kau sangat enak, lezat, dan gurih
Aku suka padamu, Batagor
Batagor adalah kesukaanku dari dulu
Sampai sekarang aku masih suka
Aku tak akan melupakanmu, Batagor
Kau selalu ada di sampingku

 

A post shared by PESONAGADIS (@pesonagadis) on

Setelah surat cinta untuk Batagor ini viral di jagat maya, banyak netizen yang kemudian berkomentar. Kebanyakan dari mereka mengomentari kepolosan surat cinta untuk Batagor ini. "Sumpah, dia nulis puisi, gue jadi laper!" tulis @raraihani. Kemudian, akun @ani_rudati menanggapi kedekatan si bocah dengan Batagor. "Bukan cuma kamu aja yang suka, dek. Aku juga," cuitnya nyeleneh.

Tak sedikit juga netizen yang terbahak-bahak membaca surat ini. "Ngakak deh, Batagor kau selalu di sampingku wkwkwkwkwk," kata @easypeasyquiezy. Secara mengejutkan, akun @cuplish_batagor merespon surat ini. "HAHAHAHAHHA sumpah aku jadi terharu kamu mau bikinin puisi seindah ini. Maaciiiiwwwwww," tulisnya.