Tersingkir, Jerman : Entschuldigung!

Kamis, 28 Juni 2018 - 14:10:00 WIB

Timnas Jerman tersingkir. (sumber;internet)

BERLIN - Asosiasi Sepakbola Jerman (DFB) menyadari timnya memang layak tereliminasi dari Piala Dunia 2018. Mereka pun minta maaf. 

Juara bertahan, Jerman, pulang cepat. Mereka disingkirkan oleh Korea Selatan setelah kandas 0-2 di Kazan Arena, Rabu (27/6/2018) malam WIB. 

Kekalahan itu menempatkan Jerman sebagai juru kunci Grup F. Mereka cuma mengumpulkan tiga poin hasil dari satu kemenangan atas Swedia. 

Jerman sudah terseok-seok sejak awal Piala Dunia 2018. Di laga pertama, mereka dikalahkan Meksiko dengan skor 0-1. Sempat menang 2-1 atas Swedia, Jerman harus pulang dini. 

Jerman melanjutkan laju buruk empat juara bertahan sebelumnya. Yakni, Spanyol pada 2014, Italia pada 2010, dan Prancis 2002.

Lewat akun Twitter @DFB_Team_EN, mereka menyampaikan permintaan maaf kepada fans setelah membuat kecewa. 

"Dear fans! Kami telah mengecewakan kalian. Piala Dunia hanya datang setiap empat tahun dan kami berharap banyak. Kami minta maaf sudah bermain tak selayaknya tim juara. Sakit memang, tapi kami layak tersingkir." 



"Dukungan kalian di seluruh dunia sangat luar biasa. Di Rio de Janeiro 2014, kita merayakan bersama-sama. tapi, kadang sepakbola, seperti juga hidup, harus menerima kekalahan dan mengakui kalau lawan lebih baik." 

"Kami mengucapkan selamat kepada Swedia dan Meksiko yang lolos ke babak berikutnya. Juga Korea Selatan yang meraih kemenangan kemarin." 

"Terima kasih Rusia atas jamuannya!"