Joko Widodo Minta Restu Habib Rizieq
Joko Widodo saat bersama dengan Habib Rizieq. (sumber;internet)
JAKARTA - Joko Widodo rupanya sangat serius dalam pencalonannya sebagai anggota legislatif Daerah Pemilihan II Jawa Tengah. Pria yang merupakan kader Partai Keadilan Sejahtera itu bahkan sempat minta restu Imam Besar Front Pembela Islam, Rizieq Shihab alias Habib Rizieq.
Diceritakan Joko, pertemuan dirinya dengan Rizieq Shihab terjadi di Arab Saudi pada April 2018. Kala itu dia dan rombongan pengurus PKS Korwil Kalimantan tengah beribadah umrah di Mekah.
"Jadi saat umrah kami satu rombongan bersilaturahmi dengan Habib Rizieq di Mekah. Tujuannya tak lain kami dari PKS untuk meminta doa restu," kata Joko Widodo, kemarin.
Dalam silaturahmi itu, lanjut Joko Widodo, sejumlah hal dibicarakan termasuk dirinya yang meminta restu dalam pencalonannya sebagai anggota legislatif. Keduanya bahkan sempat berfoto bersama dengan memakai pakaian serba putih.
"Saya sendiri mengagumi beliau dalam konteks memperjuangkan kebenaran. Beliau juga sebagai ulama," katanya.
Joko bahkan mendapatkan pesan-pesan khusus dari Habib Rizieq untuk dirinya dan partainya. Pesan itu salah satunya berisi harapan agar PKS sukses dalam perhelatan politik 2019.
"Beliau pesan agar PKS selalu jadi pemersatu umat dan terus membela kebenaran," kata pria 46 tahun itu.
Nama bacaleg asal Boyolali itu diketahui memang sama persis dengan Presiden Joko Widodo. Karena itu, namanya mendadak tenar lantaran mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Jateng Dapil II meliputi Kota Salatiga, Kabupaten Semarang, dan Kendal.
Joko Widodo bahkan telah mengunggah foto dirinya yang memperkenalkan dirinya sebagai bacaleg PKS di dapil tersebut. Ia tampak gagah dengan mengenakan peci hitam dengan hiasan warna putih dan jas hitam.
Joko Widodo tampil dengan senyum lebar dan menuliskan nomor urut 1 untuk dapilnya. Pria asal Boyolali itu menjabat sebagai ketua pemenangan DPP PKS Korwil Kalimantan.*