Kunjungi Peserta Seleksi CPNS, Sekko Terkejut dengan Passing Grade Kelulusan

Selasa, 06 November 2018 - 11:03:00 WIB

PEKANBARU - Pelaksanaan Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) untuk CPNS Pemko Pekanbaru 2018 sudah berlangsung lima hari. Dari 7.370, hingga hari kelima ujian yang digelar di gedung BKN regional XII, baru 2.000 peserta yang dijadwalkan ujian sistem Computer Assisted Test (CAT) tersebut. Meski begitu, hanya 1.892 peserta yang hadir atau 118 peserta tidak lulus karena tidak hadir.

Hal tersebut terungkap pada saat Sekretaris Kota Pekanbaru M Noer MBS yang mewakili Walikota Pekanbaru DR H Firdaus MT menyambangi lokasi ujian, Selasa (6/11/2018). Didampingi Kepala BKP-SDM Pekanbaru Masykur Tarmizi dan Sekretaris Masriah, M Noer melihat langsung aktifitas ujian CAT yang digelar. 

"Harusnya sudah 2.000 peserta yang ikut ujian. Tapi laporan sesuai absesni, hingga hari kelima baru 1.892 peserta yang ujian. Tapi masih ada banyak lagi peserta yang belum ujian. Harapan saya, jangan sampai lewatkan kesempatan ini," terang M Noer kepada IDNJurnal.com.

Disebut Masykur yang ikut mendampingi, passing grade kelulusan untuk TWK skor 75, TIU skor 80 dan TKP skor 143 atau total skor 298. Meski total skor diraih, namun jika salah satu kategori tidak mencapai skor diatas, peserta tetap dianggap tidak lulus. Karena itu, Masykur meminta peserta mempersiapkan diri agar bisa lulus. 

"Tinggi juga passing grade kelulusannya. Tapi harusnya ini menjadi peringatan dan peluang untuk peserta CPNS. Jadi mereka mempersiapkan diri lebih baik," jelas M Noer.

Untuk perlengkapan ujian, Kepala Kantor Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Regional XII Riau Kepri Sumbar, Andrayati SH MM menjelaskan pihaknya menyediakan 105 komputer CAT. Namun begitu, hanya 100 komputer yang digunakan, sementaraa 5 komputer lainnya cadangan.*