Liga Askab PSSI Inhu Dimulai

Ahad, 17 Maret 2019 - 17:09:00 WIB

Bobi Rahmat saat membuka liga Askab PSSI Inhu

RENGAT - Mewakili Bupati Indragiri Hulu,  H Yopi Arianto SE,  Kasat Pol PP Inhu H Bobi Rahmat membuka secara resmi liga Askab PSSI Inhu pertama di stadion Narasinga Rengat,  Sabtu (16/3).

Hadir dalam pembukaan tersebut,  ketua Askab PSSI Inhu Manigor Tulus, wakil ketua Rahmat,  Sekretaris PSSI Inhu Adam Efendi SE beserta para pengurus. Selain itu juga hadir para kadis dan kaban di lingkungan Pemkab Inhu serta perwakilan cabang olahraga di Inhu. 

Rahmat menyatakan, liga Aksab PSSI Inhu ini merupakan yang pertama kali digelar sepanjang sejarah sepakbola di Inhu dan ini tentunya merupakan kebanggaan bagi pengurus Askab saat ini yang baru saja terbentuk lebih kurang empat bulan yang lalu. "Ini sejarah bagi kebangkitan sepakbola di Inhu,  tegasnya.

Sebelumnya Inhu punya tim yang sangat membanggakan dan berhasil berbicara pada tingkat nasional, yakni Persires Rengat.  Namun karena kondisi terus berubah,  prestasi sepakbola Inhu terus meredup dan PSSI Inhu saat ini berusaha untuk membangkitkan kembali sepakbola di Inhu untuk bisa lebih baik kedepannya.

Sementara itu Bobi mengungkapkan bahwa liga ini  merupakan jawaban kerinduan masyarakat akan even resmi  olahraga masyarakat. "Kami sangat apresiasi dengan kegiatan ini dan tentunya Pemiab Inhu akan ikut mensupport,  ucapnya. 

Bobi mengjarapkan agar liga ini akan bisa dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya sehingga klub klub yang ada di Inhu ada tempat menyalurkan bakat bakat pembinaan sepakbola dan bisa berdampak positif dalam pembinaan sepakbola di kabupaten Indragiri Hulu.

"Inhu selama ini minim even resmi,  sehingga pembinaan sepakbola tidak berjenjang dan sulit melakukan pemantauan bakat pemain secara langsung oleh PSSI, tambahnya. 

Bobi juga berharap kedepan seluruh kecamatan di Inhu memiliki wakilnya di liga ini karena tahun ini masih minus Peranap fan Batang Peranap.  Ini agar pembinaan bisa merata diseluruh kecamatan. 

Bobi yang juga ketua Karamg Taruna Inhu ini,  juga siap memberikan dukungan penuh melalui organisasi yang dipimpinnya tersebut. "Kami dari organisasi pemuda Karang Taruna siap memberikan dukungan penuh untuk sepakbola khususnya dan olahraga Inhu pada umumnya, tegasnya.