Jangan Luluran Setiap Hari, Ini Dampak Buruknya

Senin, 01 April 2019 - 16:12:00 WIB

Ilustrasi. (sumber;internet)

JAKARTA - Sebagian wanita senang melakukan scrubbing atau luluran secara rutin untuk membuat kulit lebih halus dan bersih. Tapi, sebenarnya apakah scrubbing harus dilakukan setiap hari?
 
"Scrubbing tubuh atau luluran sebenarnya bukan perawatan terlalu penting untuk dilakukan setiap hari. Kalau sudah mandi, nggak perlu luluran," tutur Kardiana Dewi, seorang dokter spesialis kulit dan kelamin saat ditemui di Kemang, Jakarta Selatan, akhir pekan ini.
 
Scrubbing memang dianjurkan, tapi tidak setiap hari. Fungsi utamanya adalah mengangkat sel-sel kulit mati yang tak bisa dibersihkan hanya dengan mandi.
 
"Biasanya kan, suka mandi cepat-cepat. Kali ini benar-benar diperhatikan dan diharapkan sel kulit matinya pun terangkat," kata Kardiana.
 
Karena tidak terlalu dianjurkan, scrubbing tubuh dianjurkan hanya dilakukan dua hingga empat kali dalam satu bulan agar kelembapan kulit tetap terjaga. Jangan terlalu sering karena bisa membuat kulit menjadi kering.
 
"Sebulan sekali sudah cukup. Karena siklus kulit itu kan 28 hari. Jadi, yang dibuang hanya sel kulit mati, bukan kelembapan kulitnya," pesan Kardiana.*