PLN Pastikan Pasokan Listrik Aman Selama PSBB di Pekanbaru

Kamis, 16 April 2020 - 10:25:00 WIB

Ilustrasi.(sumber;internet)

PEKANBARU - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menjamin pasokan listrik aman selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Pekanbaru yang akan mulai diterapkan Jumat (16/4/2020) besok.

Hal ini disampaikan oleh Manager Komunikasi PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau (WRKR), Tajuddin Nur kepada pewarta Kamis (16/4/2020). Ia mengatakan untuk pasokan listrik akan seperti biasa.

"Kalau listrik berjalan seperti biasa. Malah dengan kondisi saat ini beban semakin turun karena adanya pembatasan-pembatasan," jelas Tajuddin.

Ia menjelaskan secara pasokan daya, pihaknya tidak mengalami defisit sehingga kalau padam karena defisit dipastikan tidak ada.

"Tetapi kalau ada padam bisa saja dikarenakan adanya gangguan yang sifatnya temporer. Seperti gangguan jaringan karena faktor alam dan sebagainya," terangnya.

Disampaikan Tajudin, selama masa PSBB, pihaknya tetap beroperasi seperti biasa sesuai dengan ketentuan bahwa pembangkit listrik dan pelayanan gangguan tetap beroperasi dengan menggunakan protokol Covid-19.

"Kalau untuk layanan pengajuan pasang baru, tambah daya, laporan gangguan bisa melalui Contact Center PLN 123 dan layanan berbasis web," ucapnya.

Selain itu, dikatakan Tajuddin lagi, untuk saat ini mobil unit operasional pelayanan gangguan memang diberi stiker dengan tulisan Tim Siaga PLN Covid-19. "Namun kami tetap menggunakan personil Pelayanan Teknik rutin melayani kalau ada gangguan," tukasnya.

Sebagaimana diketahui, mulai besok Jumat (17/4/2020) Pemerintah Kota Pekanbaru mengambil kebijakan untuk melakukan PSBB di Kota Bertuah. Kebijakan ini diambil untuk mencegah penyebaran virus Corona yang semakin meluas.*