Selain Pekanbaru Riau Tambah 3 Kabupaten/Kota

Senin, 09 Agustus 2021 - 22:10:00 WIB

Ilustrasi.(sumber;internet)

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyebut terdapat 45 kabupaten/kota di luar Jawa-Bali yang akan menerapkan PPKM Level 4 yang berlaku per 10 hingga 23 Agustus mendatang.

Menurut Airlangga, berdasarkan evaluasi yang dilakukan pemerintah, 45 kabupaten/kota tersebut perlu ditindaklanjuti.

"Pemerintah juga mempersiapkan isolasi terpusat di luar Jawa dengan pertimbangkan kasus yang ada," kata Airlangga dalam konpers mengenai evaluasi dan perpanjangan PPKM Level 4 yang disiarkan secara virtual, Senin (9/8/2021).

Menurut Airlangga, 45 kabupaten/kota kembali menerapkan perpanjangan PPKM Level 4 karena risikonya masih tinggi.

"Karena ini level 4, dan risikonya masih tinggi, di luar Jawa ini Level 4 ada 132 kabupaten/kota, namun 45 kabupaten/kota yang kita tingkatkan tetap," ujar politisi partai Golkar itu.

Adapun 45 kabupaten/kota di luar Jawa Bali yang menerapkan PPKM Level 4 itu adalah sebagai berikut.

Kalimantan Selatan
Kota Banjarbaru
Kabupaten Tanah Laut
Kota Banjarmasin
Kabupaten Tanah Bumbu
Kabupaten Barito Kuala
Kabupaten Kotabaru

Kalimantan Timur
Kota Balikpapan
Kabupaten Kutai Kartanegara
Kabupaten Kutai Timur
Kabupaten Paser
Kota Samarinda

Kalimantan Utara
Kota Tarakan
Kalimantan Tengah
Kota Palangkaraya

Lampung
Kabupaten Pringsewu
Kabupaten Tulang Bawang Barat
Kabupaten Lampung Timur
Kota Bandar Lampung
Kabupaten Lampung Selatan
Kabupaten Lampung Barat

Jambi
Kabupaten Batanghari
Kabupaten Merangin
Kota Jambi

Riau
Kota Pekanbaru
Kabupaten Siak
Kabupaten Rokan Hulu
Kota Dumai

Bengkulu
Kabupaten Bengkulu Utara
Sumatera Selatan
Kota Palembang

Sumatera Utara
Kota Medan
Kota Pematangsiantar

Sumatera Barat
Kota Padang

Aceh
Kota Banda Aceh

Sulawesi Utara
Kota Manado
Kabupaten Minahasa

Sulawesi Tengah
Kota Palu
Kabupaten Banggai
Kabupaten Poso

Sulawesi Selatan
Kota Makassar
Kabupaten Luwu Timur

Kepulauan Bangka Belitung
Kabupaten Bangka

Nusa Tenggara Timur
Kota Kupang
Kabupaten Ende
Kabupaten Sumba Timur
Kabupaten Sikka

Papua
Kota Jayapura.