Eksbis

Wawako Salurkan Zakat Baznas Pekanbaru Sebesar Rp311 Juta

PEKANBARU - Baznas Kota Pekanbaru menyalurkan zakat sebesar Rp311.450.000. Zakat tahap IV Oktober 2019 ini disalurkan kepada 179 penerima di Aula Majelis Dakwah Islamiyah (MDI) Kota Pekanbaru, Selasa (8/10/2019).

Zakat disalurkan oleh Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi secara simbolis. Zakat yang disalurkan ini untuk lima program. 

Kelima program tersebut yakni Pekanbaru Makmur, Pekanbaru Makmur usaha santan di Rumbai Pesisir, Pekanbaru Cerdas, Pekanbaru Peduli dan Pekanbaru Taqwa. Jumlah bantuan yang diterima setiap program berkisar Rp3,9 juta hingga Rp206,4 juta. 

"Jadi dana ini banyak terhimpun dari zakat para ASN di lingkungan pemerintah kota, yang dikumpulkan UPZ Baznas Kota," kata Ayat Cahyadi. 

Kata Ayat, penerima zakat atau mustahiq harus menggunakan zakat sesuai peruntukan. Zakat yang disalurkan ini ada yang untuk usaha, pendidikan hingga untuk kesehatan. 

"Saya juga mengajak para muzakki atau yang memberi zakat untuk saling mengingatkan. Mereka harus menyerahkan zakat untuk membantu mustahiq atau yang berhak menerima zakat," kata dia.

Penerima zakat diingatkan bahwa harus tetap semangat. Mereka juga harus melawan rasa malas agar tetap produktif. "Mereka yang melawan malas tentu bisa meningkatkan taraf hidupnya. Setelah berusaha memanfaatkan zakat yang diterima," jelasnya.

Sementara itu, Ketua Baznas Pekanbaru, Akbarizan mengatakan zakat ini terkumpul dari para muzakki. Baznas langsung menyalurkannya kepada para mustahiq di Kota Pekanbaru.

"Gunakan untuk modal usaha, jangan sampai untuk beli handphone nanti," kata dia.

Ia menyebutkan, mustahiq bisa berkomunikasi dengan Baznas untuk peningkatan usaha mereka. Masyarakat yang awalnya mustahiq bisa menjadi Muzakki karena menggunakan zakat sebagai modal usaha. 

"Zakat yang digunakan untuk modal usaha, tentu bisa untuk peningkatan taraf hidupnya," jelasnya.(adv)



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...