Kabar Pasar

Harga Cabai Rawit Kian Pedas di Pekanbaru

Ilustrasi cabai rawit. (sumber;internet)

PEKANBARU - Usai libur panjang, harga beberapa komoditas di Pekanbaru masih tinggi. Salah satunya harga cabai rawit. 

Pantauan di Pasar Cipta Karya Ujung Kota Pekanbaru harga cabai rawit masih bertengger di harga Rp44 ribu per kilogramnya. 

Salah seorang pedagang Pasar Cipta Karya, Uni menyebutkan, hari ini harga cabai rawit memang masih tinggi. 

"Cabai rawit masih tinggi. Sampai sekarang belum ada penurunan," ujar Uni, Kamis (21/6/2018).

Ia mengatakan sebelumnya harga cabai rawit sempat turun, namun hari ini naik lagi bahkan hingga Rp44 ribu per kilogramnya. "Nggak tau deh besok turun lagi atau enggak," ungkapnya. 

Sementara itu, lanjutnya, untuk harga cabai merah bukit hari ini masih di harga Rp28 ribu per kilogramnya. "Cabai bukit masih sama di harga Rp28 ribu per kilogramnya. Sama seperti kemarin, tak ada kenaikan atau penurunan," ungkapnya. 

Meski harga cabai lumayan tinggi, namun minat masyarakat membeli cabai masih tergolong tinggi. "Kalau cabai kan nggak bisa dipisahkan dari masakan orang Pekanbaru ya, jadi mau harga naik atau tidak tetap sama saja. Tetap banyak pembelinya," tuturnya.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...