News

Ikatan Mahasiswa Pekanbaru Sosialisasi Sadar Pemilu

Suasana sosialisasi Sadar Pemilu yang digelar di Desa Ungar Kundur Karimun

KUNDUR - Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Kabupaten Karimun (IPPMKK) menggelar kegiatan sosialisasi pemilu bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Karimun pada Senin, (21/01/2019) di gedung serbaguna Desa Batu Limau Kecamatan Ungar.

Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan Goes to Karimun (GTK) tahun 2019. Diki Irwanto selaku ketua panitia mengatakan pada kegiatan ini pihaknya fokus untuk mensosialisasikan kepada masyarakat agar turut serta dalam pemilihan umum nanti.

"Kegiatan kali ini kita fokuskan kepada masyarakat agar turut serta dalam pesta demokrasi kita yaitu pemilu" ungkapnya

Kegiatan ini mendapat respon positif dari masyarakat. Masyarakat dari berbagai golongan dan pekerjaan hadir dalam kegiatan sosialisasi ini. Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa perangkat desa dan dibuka oleh sekretaris kecamatan ungar Eri.

Kegiatan sosialisasi ini diisi langsunh oleh ketua KPU Kabupaten Karimun Eko Purwandoko, S.H dibantu dengan ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Ungar Latifah, dan perwakilan Bawaslu Kabupaten Karimun, Susanto SSos.

Ketua KPU Eko memberikan penjelasaan tentang tatacara pemilihan umum dan mengingatkan peserta untuk menggunakan hak suara dengan sebaik mungkin, selain itu KPU juga melakukan simulasi cara menggunakan surat suara yang baik dan benar.

Susanto sebagai perwakilan dari BAWASLU Kabupaten Karimun menjelaskan tentang pelanggaran-pelanggaran yang sering terjadi dalam pemilu dan  menghimbau masyarakat untuk menghindari dan mengawasi para caleg yang melakukan pelanggaran.

Beliau juga  mengatakan dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan ada peningkatan partisipasi jumlah pemilih dalam pemilu pada tanggal 17 April 2019 nanti.

"Kita berharap pada pemilu kali ini akan ada peningkatan partisipasi jumlah pemilih" ungkap Susanto.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...