Lingkungan

Malam Ini, Gunung Merapi Kembali Lepaskan Awan Panas Sejauh 1,3 Km

Ilustrasi.(sumber;internet)

SLEMAN - Gunung Merapi kembali mengalami guguran awan panas. Teramati guguran awan panas terjadi pada pukul 20.45 WIB dengan jarak luncur 1,3 kilometer. 

"Terjadi awan panas guguran, pukul 20.45 WIB dengan jarak luncur 1.350 meter mengarah ke hulu Kali Gendol," kata Kepala Pos Pengamatan Gunung Merapi (PGM) Kaliurang, Kabupaten Sleman, Sunarta dalam keterangannya, Sabtu (2/3/2019).

"Kondisi puncak Merapi saat ini diguyur hujan gerimis. Guguran awan panas teramati dari kamera CCTV," jelasnya. 

Siang tadi, guguran awan panas juga teramati terjadi pukul 13.25 WIB dengan jarak luncur 1.100 meter mengarah ke Kali Gendol. 

Sedangkan pagi tadi, Pos PGM Kaliurang mencatat telah terjadi 7 kali guguran awan panas dalam kurun waktu kurang dari satu jam, yakni pada pukul 4.51, 4.54, 5.03, 5.07, 5.10 dengan jarak luncur maksimum 2 kilometer. Kemudian guguran awan panas kembali terjadi pukul 5.33 dan 5.40 dengan jarak luncur masing-masing 800 dan 900 meter.

Status Gunung Merapi masih Waspada (Level II), radius bahaya 3 kilometer dari puncak.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...