News

Motor Hilang Saat Ibadah di Masjid Ini, Langsung Diganti Baru

sumber;internet

JAKARTA - Salah satu kekhawatiran besar pengendara motor saat parkir di lingkungan masjid adalah tindakan kriminal curanmor (pencurian kendaraan bermotor). Sebab umumnya pihak pengurus masjid tidak memberikan jaminan atas barang atau kendaraan bermotor yang hilang di lokasi parkiran.

Namun situasi berbeda terjadi di masjid Jogokariyan Yogyakarta, di mana pengurus Masjid memberi jaminan atas barang atau motor milik jama'ah yang hilang di lokasi sekitar masjid. Barang atau motor yang hilang itu akan diganti.

"Jika Anda kehilangan sendal, sepatu, sepeda, sepeda motor di masjid (Jogokariyan) ini akan kami ganti baru dengan merek yang sama," tegas Ketua Dewan Syuro Takmir Masjid Jogokariyan M Jazir ASP.

Tak hanya memberi kenyamanan kepada jamaah yang beribadah di masjid Jogokariyan, sebagai takmir masjid, Jazir juga sudah melakukan sejumlah pembaruan, di mana dia mulai menjalankan manajemen pengelolaan masjid secara kreatif dan inovatif. 

Misalnya, ketika di masjid-masjid lain para pengurus lebih suka mematikan lampu dan mengunci pintu masjid setiap kali usai waktu shalat, Jazir justru punya pikiran sebaliknya. 

Menurut mantan dosen Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan UII Yogyakarta itu, tagihan listrik yang membengkak sebagai akibat masjid 'dibuka' terus, nantinya akan diimbangi dengan pemasukan infaq dan sodaqoh dari para jamaah yang salat. 

"Kecenderungan selama ini banyak orang dipilih menjadi pengurus masjid itu yang kikir-kikir," terang Jazir.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...