Hukrim

Riau 282 Kasus Covid-19 Hari Ini, Masih Didomiasi Warga Pekanbaru

Ilustrasi.(sumber;internet)

PEKANBARU - Kasus positif Covid-19 di Riau hari ini tersebar di 10 kabupaten/kota. Kasus terbanyak berada di Kota Pekanbaru, sebanyak 170 orang.

"Informasi per hari ini di Provinsi Riau terdapat penambahan 282 kasus terkonfirmasi Covid-19. Terbanyak di Pekanbaru dengan 170 kasus," kata Kepala Dinas Kesehatan Riau, Mimi Yuliani Nazir, Kamis (22/10/2020).

Lebih lanjut Mimi merincikan, selain Pekanbaru, penyebaran kasus juga terdapat di Kampar 25 orang, Bengkalis 22 orang, Rohil 20 orang, Siak 13 orang, Inhil 1 orang, Dumai 5 orang, Pelalawan 12 orang, Kuansing 2 orang, dan Inhu 10 orang.

"Selain tersebar di 10 kabupaten/kota se-Riau, penambahan kasus juga terdapat 2 orang dari luar provinsi Riau," ujarnya.

Sedangkan kabar baiknya, sebut Mimi, terdapat 171 pasien yang dinyatakan sembuh, yang tersebar di 11 daerah, kecuali Kabupaten Kepulauan Meranti.

"Pasien yang sembuh terbanyak di Pekanbaru 115 orang. Kemudian Inhil 1 orang, Siak 6 orang, Dumai 11 orang, Kampar 9 orang, Bengkalis 9 orang, Pelalawan 10 orang, Kuansing 1 orang, Rohul 1 orang, Inhu 4 orang, dan Rohil 4 orang," terangnya.

"Kabar duka, terdapat penambahan 6 pasien yang dinyatakan meninggal dunia karena Covid-19, diantaranya 3 orang warga Pekanbaru, 1 warga Inhil, 1 warga Siak, dan 1 warga Bengkalis," ungkapnya.

"Dengan begitu, maka total kasus terkonfirmasi Covid-19 di Riau menjadi 12.600 orang. Dengn rincian isolasi mandiri 2.699 orang, rawat di RS 1.091 orang, sembuh 8.525 orang dan 285 meninggal dunia," jelasnya.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...