HUT Riau ke

BJ Habibie Beri Penghormatan kepada Lambang Riau

Mantan Presiden RI BJ Habibie menerima cinderamata saat HUT Riau ke 61. (sumber;cakaplah.com)

PEKANBARU - Masyarakat Riau patut berbangga, di Hari Ulang Tahun (HUT) ke 61 tahun 2018 Presiden ke-3 RI Bacharuddin Jusuf (BJ) Habibie turut hadir di halaman kantor Gubernur Riau, Kamis (9/8/2018).

Tak hanya itu BJ Habibie juga mengikuti setiap prosesi upacara, termasuk penghormatan terhadap Lambang Provinsi Riau. Terlihat BJ Habibie beserta tamu undangan lainya berdiri memberikan penghormatan.

Sebelumnya itu terlebih petugas memperkenalkan lambang provinsi dan kabupaten/kota se-Riau di  hadapan inspektur upacara Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman dan mantan Presiden BJ Habibie.

Selanjutnya, di sela-sela upacara BJ Habibie melakukan penandatanganan peluncuran buku muatan lokal untuk pegangan guru. Kemudian diikuti Gubernur Riau dan Ketua DPRD Riau.

Setelah itu, Gubernur Riau menyerahkan buku muatan lokal budaya Melayu itu kepada Presiden ke-3 RI BJ Habibie. Prosesi itu langsung disambut tepuk tangan para peserta dan tamu undangan upacara HUT Riau.

Tak hanya, itu saat Gubernur Riau menerima buku muatan lokal dari Ketua Majelis Kerapatan Adat (MKA) Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Al Azhar. BJ Habibie mengambil kameranya dan mengabadikan momen tersebut. Bahkan awak media yang mengambil foto tak luput dari jepretan BJ Habibie.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...