Kabar Pasar

Harga Cabai di Pekanbaru Turun Rp4 Ribu Per Kilongram

ilustrasi (sumber;internet)

PEKANBARU - Harga cabai di Kota Pekanbaru yang sempat melambung tinggi, awal pekan ini mulai mengalami penurunan, Selasa (30/10/2018).

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) Kota Pekanbaru, Ingot Ahmad Hutasuhut, menuturkan harga cabai merah Bukittinggi yang sempat melambung Rp 52.000 perkilogram, kini mulai turun hingga Rp 4.000 perkilogramnya.

"Harga cabai awal pekan ini turun di kisaran Rp 1.000 hingga Rp4.000 perkilogramnya," tuturnya.

Turunnya harga tidak hanya tercatat pada cabai merah Bukittinggi, Ingot menuturkan memasuki awal pekan ini hampir seluruh cabai yang dijual di beberapa pasar Kota Pekanbaru mengalami penurunan.

Sementara menurut salah seorang pedagang cabai di Pasar Pagi Arengka, Uli, turunnya harga cabai di awal pekan ini disebabkan berkurangnya jumlah permintaan dari pembeli.

Namun begitu, menurutnya harga cabai di Pekanbaru masih tergolong tinggi karena faktor cuaca yang masih terus hujan dalam beberapa hari terakhir.

"Awal pekan memang permintaan cabai di Pekanbaru tidak sebanyak di akhir pekan, makanya harga turun. Tapi kalau cuaca masih gini-gini juga, akhir pekan bisa jadi naik lagi harganya," pungkasnya.*

Berikut update harga cabai terkini di Kota Pekanbaru:

- Cabai merah Bukit Tinggi Rp48.000/kg
- Cabai merah Medan Rp38.000/kg
- Cabai hijau Rp30.000/kg
- Cabai rawit Rp50.000/kg



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...