News

Anggota DPRD Pekanbaru Kagumi Inovasi Dishub Pekanbaru

PEKANBARU - Anggota DPRD Pekanbaru yang dipimpin Zainal Arifin merasa kagum dengan inovasi yang dimiliki Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru saat ini. Selain memiliki banyak UPT, Dishub Pekanbaru juga mengatur PJU dengan Smrat PJU yang bisa dikontrol dari jarak jauh dan bisa menekan biaya listrik Pemko Pekanbaru. 

Zainal Arifin juga menyatakan saat ini Dishub sudah memiliki CCTv yang dipasang di beberapa titik traficlight."Sudah banyak kemajuan di Dishub, bahkan sekarang kita bisa memantau kondisi lalu lintas terutama di beberapa lampu merah. Tadi juga sudah kita rasakan sendiri bagaimana memantau lalu lintas dari kantor ini saja," terang Zainal kepada pewarta, Selasa (14/1/2020). 

Sebagaimana diketahui, kunjungan anggota DPRD Pekanbaru ini dalam rangka mematangkan pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Struktur Organisasi Tata Kerja (SOTK) oleh panitia khusus (Pansus) DPRD Kota Pekanbaru. 

Rombongan Dewan diajak Kepala Dishub Kota Pekanbaru, Yuliarso melihat langsung ruang CS, dimana dalam ruangan ini terdapat alat bantuan pemerintah pusat yang bisa memantau arus lalu lintas di beberapa titik jalanan Kota Pekanbaru.

Ada 4 titik traffic light yang dipasang alat kamera dan traffic anouncher, dimana Dishub bisa memantau secara langsung kondisi di persimpangan jalan tersebut dan melakukan peneguran kepada pengendara yang tidak tertib. Adapun 4 titik tersebut yakni di Simpang Jalan Diponegoro – Jalan Gajah Mada, Simpang Polda atau Tugu Zapin,Simpang Sudirman – Nangka (Gramedia), dan Simpang Sudirman – Imam Munandar Harapan Raya.

Kadishub Kota Pekanbaru Yuliarso dalam kesempatan itu menerangkan bahwa memang saat ini sistem traffic light di Kota Pekanbaru sudah canggih. Dengan dukungan dari Pemerintah Pusat menjadikan Pekanbaru sebagai Smart City.

"Dishub terus berbenah dan berinovasi untuk pembangunan Pekanbaru yang lebih baik sesuai misi Walikota Pekanbaru menjadikan Smart City Madani. Kami hanya bekerja, semua untuk masyarakat Pekanbaru," ujarnya.(adv)



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...