Seminar Tata Upacara Adat Melayu Riau

Peragaan Adat Pernikahan Melayu

PEKANBARU - Setelah dua hari mengikuti Seminar Tata Upacara Adat Melayu Riau, 24-25 Agustus di Alfa Hotel, masuklah pada inti acara. Dihari ketiga, Rabu (26/8/2020) para pemateri dan peserta bersama-sama melakukan praktik dalam tata cara pernikahan Melayu. 

Tata cara adat pernikahan yang sudah diwariskan secara turun temurun itu, dimulai dari merisik atau meminang, antar belanja, menggantung, berinai, dan acara puncak yakni pernikahan itu sendiri. 

Suasana menjadi lebih ceria sebab pemateri pandai sekali menghidupkan suasana, seolah-olah sedang dan memang terjadi. Arak-arakkan keluarga pengantin lelaki disambut keluarga perempuan di rumah penuh dengan pantun memantun.

"Setiap peserta kami harapkan menyerap ilmu yang ditularkan para pemateri dengan baik. Sehingga semakin ramai yang tahu dan paham tentang adat dan adab sebenarnya. Kedepan tak ada lagi WO yang asal dan membuat acara sesuka hati perut," kata Kadisbud Riau Yoserizal Zen.

Syafmanefi Alamanda yang juga seorang peserta seminar mengatakan, dengan adanya acara ini, semakin ramai generasi muda memahami tradisi asal mula warisan nenek moyang. Ia juga merasa senang dan berterimakasih bisa menjadi peserta dalam acara tersebut.

"Inilah yang diharapkan sebab banyak pelaku wedding organizer (WO) yang ikut dalam acara ini. Mereka semakin memahami dan tidak lagi berbuat sembarangan di kemudian hari," aku Nanda, sapaan Syafmanefi Alamanda.

Sebagai ilustrasi, para pemateri dalam seminar ini antara lain; Datuk Seri Alazhar,
DatukTaufik Ikram Jamil, Hj.Nuraini, Amrun Salmon, Saldia, Suhartini Razak, M Hanafiah, dan Mardiana. Sedangkan asisten nara sumber Bàiduri Zam, Ellyonora, Afrina, Rosma, Yocha Lussyana Yusra, SPd. MPd, dan Syed muhammad Syukri.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...