News

Dosen UTU Kenalkan Teknologi Bioflok di Kecamatan Pante Aceh Barat

ACEH - Usaha budidaya ikan di Pante Ceureumen Kabupaten Aceh Barat untuk saat ini belum ada yang bergerak untuk produksi dan berwirausaha. Hal ini dikarenakan sebagian besar masyarakat perekonomiannya melalui bercocok tanam khusunya padi. Selain akses menuju desa dari kota sangat jauh (±44 km) dan akses susah harus melalui jembatan gantung membuat kurangnya aktivitas dalam usaha budidaya ikan. Selain itu juga kemampuan masyarakat dalam pengetahuan budidaya ikan juga belum tergapai di masyarakat desa tersebut.

Kondisi ini membuat Farah Diana dan Tim yang merupakan dosen prodi Akuakultur Universitas Teuku Umar (UTU) Aceh prihatin. Menurutnya, bertambahnya jumlah penduduk yang sangat cepat, menyebabkan makin terbatasnya luas areal produksi yang dapat dipergunakan untuk berbagai bidang usaha perikanan. Karena itu menurut mereka perlu adanya usaha pendayagunaan lahan yang ada melalui teknologi sistem bioflok pada budidaya udang galah. Sistem ini menggunakan kolam terpal bulat yang bisa diterapkan diperkarangan rumah  

Keunggulan Sistem ini dapat meningkatkan efisiensi dan produktifitas pengembangan budidaya skala rumah tangga, karena dapat dilakukan di lahan yang sempit dengan tetap menjamin kebutuhan oksigen. Sistem ini juga dapat menekankan limbah budidaya, karena dapat mendaur ulang limbah menjadi pakan untuk di makan oleh udang galah di kolam tersebut.

“Desa Pante Ceureumen Kabupaten Aceh Barat merupakan tempat yang sangat potensial untuk dilakukan perkembangan budidaya ikan perairan tawar, karena tempat di lokasi kegiatan tersebut memiliki sumber air yang melimpah dan memadai yang kebutuhannya selalu kontinyu. Melalui program ini diharapkan akan menjadi desa edukasi dan jantungnya sektor perikanan tawar d Kab. Aceh Barat.

Untuk itu, bersama Tim Pengabdian Berbasis Riset dari Program studi Akuakultur Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan UTU yang bekerjasama dengan kelompok petani setempat membangun manajemen usaha khususnya produksi udang untuk meningkatkan perekonomian. Penerapan sistem bioflok pada budidaya udang lokal di dalam kolam terpal bulat memberikan ruang yang cukup baik untuk perkembangan perikanan di Aceh khususnya. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pendapatan hasil petani dengan produktifitas hasil yang tinggi dan meningkatkan produksi ikan lokal.

“Program ini secara tidak langsung akan membentuk emosional, spiritual dan sosial, karena berhadapan langsung dengan kehidupan nyata petani dan pembudidaya di pante Ceureumen. Karenanya, kami mengucapkan terima kasih, dan apresiasi yang tinggi kepada Rektor UTU, LPPM-PM, Dekan FPIK UTU, Ketua Jurusan Akuakultur UTU dan Pemerintahan Gampong yang telah mensupport program ini. *



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...