Dunia

Indonesia Terpilih Jadi Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB

Ilustrasi bendera PBB. (sumber;internet)

NEW YORK - Indonesia mengalahkan Maladewa dalam satu-satunya pemilihan untuk memperebutkan kursi di Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Mulai 1 Januari mendatang, Indonesia akan bergabung dengan badan paling berpengaruh di PBB itu bersama-sama dengan Jerman, Belgia, Afrika Selatan dan Republik Dominika.

Presiden Majelis Umum PBB, Miroslav Lajcak mengumumkan hasil pemungutan suara yang berlangsung secara rahasia itu pada Jumat (8/6/2018) lalu. 

Empat negara lainnya yang mencalonkan diri tanpa lawan di Majelis Umum yang beranggotakan 193 negara itu masing-masing menerima lebih dari 180 suara. Indonesia mengalahkan Maladewa dengan 144 suara mendukung berbanding 46 menolak.

Dewan Keamanan memiliki lima anggota tetap dan 10 anggota yang dipilih majelis untuk masa jabatan dua tahun. Lima negara dipilih sebagai anggota tidak tetap setiap tahun.

Memenangkan kursi di Dewan Keamanan merupakan puncak pencapaian bagi banyak negara, karena hal ini memberi mereka suara yang kuat dalam banyak hal yang terkait dengan perdamaian dan keamanan internasional.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...