MotoGP2018

Ini Perbedaan Marquez dengan sang Adik

Marc Marquez. (sumber;internet)

AALST - Pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, mengklaim bahwa tampil lebih dulu di ajang balapan Grand Prix (GP) menjadi faktor penting mengapa dirinya terlihat lebih baik dari sang adik, Alex Marquez, selama ini. Belajar balapan motor lebih dulu serta banyak mendapatkan dorongan dari berbagai pihak itulah yang membuat Marquez seperti berada di level yang berbeda dengan sang adik.

Seperti diketahui, saat ini Marquez berkarier di MotoGP, yang mana disebut sebagai level tertinggi balapan motor yang ada di dunia saat ini. Sementara Alex sendiri masih berkecimpung di Moto2, satu level di bawah MotoGP.

Marquez yang memang terjun duluan di Road Racing GP pada usianya yang masih menginjak 15 tahun pada 2008. Sedangkan Alex baru pertama kali menjalani karier profesional pada musim 2012 dengan bermain di kelas Moto3.

Perbedaan waktu itulah yang dikatakan Marquez menjadi alasan perbedaan dirinya dengan Alex. Apalagi, pembalap berjuluk The Baby Alien itu mengaku selalu berlatih karena banyak mendapatkan dorong dari berbagai pihak. Sementara Alex, ia sebutkan tak terlalu mendapatkan dorongan seperti apa yang Marquez rasakan.

Kendati demikian, Marquez tak mampu menganggap enteng sang adik. Pasalnya, pembalap berpaspor Spanyol itu yakin bahwa Alex cepat atau lambat dapat balapan di level yang sama dengan dirinya, bahkan mungkin melewatinya apabila tidak berhati-hati.

"Saya memulai lebih awal (karier balapan) dan tak pernah berhenti. Dia (Alex Marquez) tidak terlalu mendapat dorongan. Menurut saya, apa yang Anda pelajari sewaktu kecil, tidak akan mudah hilang begitu saja," ungkap Marquez, seperti diwartakan Tutto Motori Web, Kemarin.

"Akan tetapi, dia telah meningkat pesat. Terutama dalam hal kekuatan lengan dan postur tubuh. Apabila saya tidak berhati-hati, saya akan segera berada di level yang sama dengannya,” pungkas rekan setim Dani Pedrosa itu.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...