News

Tenang, Tahun Depan Hanya THL OPD yang Dipangkas

Walikota Pekanbaru, DR H Firdaus ST MT.

PEKANBARU -  Minimnya kegiatan akibat dampak rasionalisasi membuat Pemko Pekanbaru harus 'berhemat'. Selain mengurangi kegiatan-kegiatan serimonial, jumlah Tenaga Harian Lepas (THL) juga harus dipangkas. Bersarkan keterangan Wali Kota Pekanbaru, DR H Firdaus MT, THL yang akan dipangkas tersebut berada di OPD yang tidak ada kegiatan memerlukan banyak tenaga. 

"THL itu kan dipekerjakan karena diperlukan untuk mendukung kegiatan. Jika tidak ada kegiatan, mereka tentu tidak dipekerjakan lagi. Makanya saya sudah instruksikan kepada seluruh OPD untuk mendata kegiatan mereka yang memerlukan THL. Jika tidak diperlukan kenapa direkrut THL tersebut," tegas Firdaus, kemarin.

Sebagaimana diketahui, Pemko Pekanbaru harus mengelurkan Rp13,8 Miliar untuk menggaji THL per bulannya. Itu termasuk untuk THL tenaga kebersihan dan tenaga  kemananan. Nyatanya, dari pertimbangan tersebut banyak THL, terutama di OPD yang tidak ada kerjaannya karena memang kegiatannya tidak ada atau bisa dilaksanakan ASN yang ada. 

"Jika tidak ada kegiatan kenapa mereka (THL - red) dipekerjakan. Mau dibayarkan pakai apa honor mereka, tentu tidak bisa. Ini yang harus kita tuntaskan, karena THL itu dipekerjakan sesuai dengan kegiatan yang ada. InsyaAllah tahun depan sudah ada perkembanganya untuk OPD yang tidak ada kegiatan," tegasnya. 

Meski begitu, Firdaus mengakui Pemko Pekanbaru masih sangat banyak memerlukan tenaga kerja untuk melayani masyarakat. Sebagai contoh, tenaga kesehatan di Rumah Sakit Madani (RSM) yang masih kurang. 

"Jujur, untuk melayani 1 juta jiwa penduduk Pekanbaru ini kita minim petugas. Tapi mereka tidak ada anggaran untuk membayarkannya. Persoalannya sekarang THL itu sudah merasa merka sebagai honorer, itu yang harus kita luruskan. Sekarang anggaran tidak ada, tapi kita butuh. Jika mereka mau menjadi tenaga sukarela, alhamdulillah," ujar Firdaus.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...