News

Walikota: Visi dan Misi Smart City Madani Ramah Anak

PEKANBARU - Tim Verifikasi Kota Layak Anak (KLA) pusat sambangi Kota Pekanbaru. Hal ini bertujuan untuk mencocokkan data yang dikirim Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) dengan kondisi Real di lapangan. 

Kedatangan tim verifikasi KLA pusat yang dimotori Nanang Abdul Hanan ini langsung disambut hangat Walikota Pekanbaru Dr H Firdaus MT beserta seluruh pejabat terasnya di ruang rapat kantor Walikota Pekanbaru jalan Sudirman, Selasa (21/5/2019).  Dalam exposnya Wali Kota Pekanbaru, Firdaus, menjelaskan visi dan misi Kota Pekanbaru yakni mewujudkan kota yang Smart City Madani sudah ramah anak.

"Visi dan Misi Kota Pekanbaru ini bukan sekedar selogan atau ungkapan saja tapi ini adalah upaya nyata Pemko Pekanbaru untuk mewujudkan masyarakat yang Smart dan Islami serta ramah anak. Mensukseskan Visi dan Misi ini tentu harus dimulai dari bawah yakni anak - anak. Dimana generasi yang dibina dengan baik akan menghasilkan masa depan yang lebih cerah untuk Pekanbaru kedepannya," papar Firdaus.

Disisi lain, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kota Pekanbaru tahun ini optimis bisa meraih Kota Layak Anak (KLA) predikat Nindya di Kota Pekanbaru. Upaya yang dilakukan tim DPPPA saat ini adalah meningkatkan koordinasi dengan seluruh OPD sekota Pekanbaru dan Instansi Vertikal dalam hal pengimputan data KLA. 

"Alhamdulillah tahun lalu kita telah diberikan penghargaan dari pemerintah pusat sebagai kota layak anak tingkat Madya. Tahun ini dengan melihat adanya perda serta kooordinasi dengan antar instansi predikat KLA Nindiya bisa kita raih," ungkapnya.

Ada tujuh kategori yang wajib dipenuhi untik mencapai KLA tingkat Nindiya. "Pertama kelembagaan, kedua klaster hak dan kebebasan anak, ketiga klaster lingkungan keluarga, keempat klaster pendidikan dan pemanfaatan waktu luang, kelima klaster perlindungan khusus, keenam klaster kesehatan dasar dan yang terakhir klaster Kecamatan dan kelurahan layak anak, " jelas Mahyuddin. 

Lanjut, Mahyuddin menjelaskan untuk saat ini Kota Pekanbaru berada di posisi ke empat di Provinsi Riau dengan bobot nilai 168, 25 poin. 

"Jika dibandingkan dengan tahun lalu PR kita masih cukup banyak karena bobot nilai kita berada di 751,25 poin," ujarnya. 

Dalam expos Visi dan Misi Kota Pekanbaru di hadapan tim Verifikasi KLA, turut hadir Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Seluruh Kepala OPD Kota Pekanbaru, Camat Sekota Pekanbaru dan pejabat lainnya.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...