News

Anggota DPRD Riau Mulai Gadai SK, Sekwan: Itu Urusan Pribadi

sumber;internet

PEKANBARU - Setelah dilantik beberapa waktu yang lalu, anggota dewan di berbagai daerah diketahui sudah banyak yang menggadaikan SK ke bank.

Diduga para wakil rakyat tersebut menggadai SK pengangkatannya sebagai anggota legislatif karena butuh dana segar setelah 'habis-habisan' pada Pemilu Legislatif 2019 lalu.

Lantas bagaimana anggota DPRD Riau? Terkait hal tersebut Sekretaris DPRD (Sekwan) Riau, Kaharuddin mengaku bahwa hingga saat ini belum ada anggota dewan yang menggadaikan SK-nya untuk meminjam uang ke bank seperti yang terjadi di sejumlah daerah.

"Kalau saat ini belum ada (yang gadaikan SK)," kata Kaharuddin, Selasa (1/10/2019).

Jika pun ada, Kaharuddin mengatakan bahwa hal tersebut tidak boleh dibuka secara luas. "Itu kan urusan pribadi, tidak boleh dibuka. Kalau mau tahu juga ya cek saja langsung ke bank-nya, kan bank yang ngasih pinjam," cakap Kaharuddin lagi.

Disinggung mengenai beberapa daerah lain Sekwannya mau membuka berapa anggota DPRD yang menggadaikan SK, Kaharuddin mengatakan bahwa itu hal salah. "Salah itu, kan urusan pribadi, gak bisalah dibuka," tukas Kaharuddin.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...