OtoTech

Resmi! Ini Harga Yamaha Nmax Terbaru

sumber;internet

JAKARTA - Yamaha pada akhir 2019 lalu telah memperkenalkan Yamaha Nmax terbaru. Motor itu saat diperkenalkan memang belum diumumkan harga resminya. Kini, sedikit demi sedikit PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) membuka informasi harga resmi motor andalannya tersebut.

Yamaha memberikan kejutan. Yamaha menjual motor All New Nmax 155 seharga Rp 29,5 juta. Harga motor Yamaha Nmax terbaru sudah ditampilkan di website resmi Yamaha.

Sebelumnya motor diperkirakan banyak kalangan akan dijual melebihi Rp 30 juta karena fitur barunya cukup banyak, jadi harga ini cukup bikin kaget. Tapi harga itu masih untuk versi yang non ABS. Nmax model terbaru ini mempunyai dua versi yaitu All New Nmax 155 Connected/ABS dan All New Nmax 155 Standard.

Nah untuk versi ABS, harganya belum muncul, masih tulisannya Coming Soon. Jadi kita harus bersabar dulu. detikcom perkirakan harganya akan dirilis dalam beberapa hari lagi.

Sebagai gambaran Nmax ABS versi lama harganya Rp 32.015.000. Sementara perbedaan harga tipe non ABS model baru dan model lama mencapai sekitar Rp 1 jutaan, semoga saja harga yang ABS juga bedanya sekitar Rp 1 jutaan ya?

Motor Nmax model terbaru memiliki mesin 155 cc baru. Desain body All New Nmax 155 juga dirancang dengan desain rangka baru yang berkontribusi meningkatkan kualitas dan kenyamanan berkendara. Selain itu banyak fitur baru yang dipasang di motor yang bisa terkoneksi dengan telepon genggam pengendara. Ada juga fitur traction control system dan start stop serta electric power socket.

Jadi Motor Terlaris di Inggris
Yamaha Nmax tak cuma dijual di dalam negeri. PT YIMM juga mengekspor Nmax ke berbagai negara. Salah satunya ke Inggris. Bahkan di negara itu Yamaha Nmax menjadi motor paling laris pada Desember 2019.

Mengutip laman Visordown, Yamaha Nmax telah menduduki puncak penjualan sepeda motor di Inggris selama tiga bulan berturut-turut. Meski penjualan Nmax di negara itu sangat jauh lebih sedikit dari penjualannya di Indonesia, motor itu tetap bisa menjadi motor terlaris di Inggris. Wajar saja, penjualan motor di Inggris tak sebanyak angka di Indonesia.

Dari data Motorcycle Industry Association (MCIA/asosiasi industri sepeda motor di Inggris), secara keseluruhan penjualan motor di Inggris pada Desember 2019 tercatat sebanyak 4.995 unit. Angka yang cukup jauh dibandingkan penjualan motor di Indonesia yang per bulannya bisa mencapai 500.000-an unit.

Di Inggris, Yamaha Nmax telah terjual sebanyak 194 unit dan menjadi motor yang paling banyak terjual pada Desember 2019. Nmax yang dijual di Inggris adalah Nmax dengan mesin 125 cc, berbeda dengan di Indonesia yang pakai mesin 155 cc. Maklum, karena regulasi, pasar Eropa lebih berminat motor dengan mesin 125 cc ketimbang 150 cc atau 155 cc.

Tapi, Nmax yang menjadi motor terlaris di Inggris itu masih Nmax yang versi lama, belum yang versi all new. Sebab, di Indonesia saja all new Nmax baru meluncur.

Manager Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Antonius Widiantoro membenarkan bahwa Yamaha Nmax 125 yang dijual di Inggris itu adalah produksi Indonesia.

"Yes. Untuk Nmax semua buatan Yamaha Indonesia," kata Anton kepada pewarta, Kemarin.

Sementara itu, penjualan motor lain di Inggris, termasuk moge masih di bawah angka penjualan Nmax 125. BMW R 1250 GS yang menjadi motor sport adventure terlaris saja hanya terjual sebanyak 91 unit pada bulan itu.

Kalau secara brand, memang Honda menjadi raja di negara itu. Honda telah menjual sebanyak 767 unit sepeda motor pada Desember 2019. Diikuti BMW dengan angka 515 unit dan Yamaha dengan 461 unit. Sedangkan pabrikan otomotif tuan rumah, yakni Triumph menduduki posisi keempat dengan angka penjualan 351 unit.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...