News

Mendongeng, Cara Kukerta Kerelawanan Wabah Covid-19 UNRI Kenalkan Bahaya Covid 19 Kepada Anak-anak

PEKANBARU - Kukerta UNRI tahun ini dilakukan dengan cara berbeda. Menyikapi kebutuhan masyarakat saat Pandemi Covid 19, bentuk pengabdian mahasiswa UNRI didapuk dalam program Kerelawanan Wabah Covid 19 yang dibawah Satgas Relawan Fakultas Kedokteran Universitas Riau.

Berbagai Kegiatan dilakukan Tim Kukerta Kerelawanan Wabah Covid-19, mulaid dari pemberian edukasi  hingga mendirikan posko covid-19. Edukasi juga dilakuakan dari berbagai usia dan latar belakang pengetahuan partisipan. Salah satu metode edukasi dengan pembuatan cerita bergambar yang dinarasikan atau mendongeng untuk anak usia 4-7 tahun. Kegiatan mendongeng ini dirancang dengan gambar yang menarik serta bahasa yang mudah dipahami untuk memudahkan anak-anak dalam memahami berbagai hal seputar Covid-19.

Salah satu tim yang tergabung dalam kukerta relawan ini adalah Salam Recovering Team yang tediri atas Habiburrahman bersama dua anggota lainnya, Sarah Balqis Lainatus Shifa dan Almadania Hensa Putri. Dalam menjalankan edukasinya, kelompok ini memilih target yaitu, pelajar Kelompok Bermain (KB) hingga Sekolah Dasar (SD) kelas 2. Pemilihan tersebut didasari karena komunitas ini jarang tersentuh menjadi sasaran sosialisasi pencegahan Covid-19, padahal anak-anak merupakan salah satu kelompok usia rentan menderita Covid-19.

Di samping itu, dengan adanya pemberlakuan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dan Isolasi Mandiri di Rumah (#diRumahAja) membuat anak-anak lekas bosan untuk tetap berada di rumah. Oleh karena itu tim ini berinisiatif untuk melaksanakan serangkaian kegiatan yang terangkum dalam judul kegiatan “Unri Mendongeng Covid-19”.

“Dalam melaksanakan kegiatan edukasi, kami membentuk komunitas grup Whatsapp orang tua yang memiliki anak pelajar Kelompok Bermain hingga SD kelas 2 sebagai sarana komunikasi,” ujar Habiburrahman, ketua Salam Recovering Team dalam Kukerta Kerelawanan Wabah Covid-19 saat diwawancara daring pada Rabu (13/5/2020).

Kegiatan Unri Mendongeng Covid-19 ini mencakup kegiatan mendongeng dengan menggunakan media bacaan berupa cerita bergambar, mewarnai gambar, memasangkan gambar yang cocok, bermain maze (mencari jalur labirin yang benar), mengisi teka teki silang dengan menggunakan petunjuk gambar, menebak kata dengan petunjuk gambar, serta bermain dengan puzzle kubus. Kegiatan ini bertujuan agar anak-anak bisa bermain sambil belajar mengenai Covid-19. Bagi orang tua, diberikan informasi mengenai Covid-19 serta ada sesi tanya jawab. Semua media pembelajaran kegiatan tersebut menggunakan disain yang dibuat sendiri oleh para mahasiswa tersebut dengan tema Covid-19.

“Selain itu, kami juga melakukan penyebaran poster dan video edukasi tentang Covid-19 melalui media sosial seperti, Facebook, Instagram, Line dan lainnya,” sambungnya.

Seluruh materi dan poster kegiatan yang dilaksanakan oleh tim ini, dapat diakses oleh masyarakat secara luas, pada laman blogspot Salam Recovering Team di salamrecoveringteam.blogspot.com. Kegiatan ini tentunya tidak terlepas dari bimbingan dosen Universitas Riau. dr.Handayani, MKK selaku Instruktur Relawan dari FK UNRI dan Ibu Geovani Meiwanda, S.Sos, MPA selaku Dosen Pembimbing Lapangan Kukerta Kerelawanan Covid-19 UNRI. Semoga dengan adanya Kukerta relawan ini, dapat membantu dalam pengendalian wabah Covid-19 ini.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...