News

Sofyan Basir Ogah Jadi Dirut Pertamina

Sofyan Basir. (sumber;internet)

JAKARTA - Setelah pencopotan Elia Massa Manik dari Dirut PT Partamina, nama Sofyan Basir sempat digadang-gadang menjadi salah satu kandidat pengantinya. Sofyan pun mengaku tak mengetahui sama sekali ada isu tersebut. Desas desus dirinya bakal menggantikan  dibantahnya. 

"Saya? (Dirut Pertamina). Yang mau angkat siapa? enggak tahu (kabar itu). Ah itu kemungkinan kita minyak tanah dorong kali. Itu Pertamina juga kan," kata Sofyan sambil berkelakar di Jakarta, Selasa (24/4/2018). 

Ketika ditanyai awak media terkait kesediaannya menjadi Direktur Utama Pertamina, Sofyan justru mengaku tak bersedia. 

"Enggak (bersedia). Enggak, kenapa? (alasannya) lebih kuat listrik lah daripada BBM," ujarnya. 

Meski begitu, Sofyan tak merincikan apa yang ia maksud dengan ‘lebih kuat listrik ketimbang BBM;. Ia justru mempersilahkan yang lain menjadi Direktur Utama Pertamina. 

"Maksud aku begini. Biar lah yang lain," terangnya. 

Sejauh ini, dia juga mengaku belum ada obrolan sama sekali dari pihak Kementerian BUMN untuk mengangkat dirinya sebagai pimpinan tertinggi di perusahaan migas RI tersebut. 

"Enggak pernah ada yang nawarin," tegasnya. 
 
Saat ini posisi Direktur Utama Pertamina memang masih diisi oleh pelaksana tugas (Plt) yakni Nicke Widyawati hingga nanti ditetapkan pimpinan definitif.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...