Media Sosial

Tolak Ditilang, Emak-emak Ini Tempeleng Polisi

Cuplikan video emak-emak gampar polisi. (sumber;instagram)

BAUBAU - Beberapa waktu lalu, warganet dibuat heboh oleh seorang ibu yang melakukan tindak kekerasan pada seorang anggota polisi lalu lintas. Wanita tersebut, menggigit anggota yang hendak menilangnya, karena tidak menggunakan helm.

Kini, kekerasan terhadap anggota polisi polantas kembali terjadi. Dilansir dari akun Instagram @enamon_joke, Sabtu (19/5/2018), dalam video yang diunggah akun tersebut, tampak seorang ibu memarahi polisi.

 

A post shared by Follow @enamon_jokes (@enamon_joke) on

Tidak diketahui pasti penyebab ibu tersebut marah-marah. Namun, terlihat ia beberapa kali melayangkan tangannya ke arah petugas.

Bahkan, pada satu kesempatan tangan ibu tersebut dilayangkan ke arah kepala polisi malang itu. Untungnya, tangan mengenai helm half-face yang kacanya sengaja ditutup, sehingga tidak sampai mengenai wajah anggota.

Sontak hal itu membuat lalu lintas menjadi macet. Ulah ibu tersebut jadi tontonan pengguna jalan yang tengah melintas.

Dari beberapa ucapan warga yang terdengar di video, diketahui ibu tersebut mengalami gangguan kejiwaan. Bahkan, ada warganet yang berkomentar bahwa ulah itu tidak hanya dilakukan satu kali saja.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...