Hukrim

Sadis! Cinta Ditolak, Pria Ini Bacok Wanita yang Menolaknya

ilustrasi (sumber;internet)

BOJONEGORO - Sakit hati karena cintanya ditolak, seorang pria di Bojonegoro berbuat nekat. Dia membacok kepala dan tangan seorang perempuan muda yang telah menolaknya dengan sebuah parang. 

Pria itu adalah Supriyanto (42). Sementara perempuan yang dicintai lalu dibacoknya adalah Irnawati (26). Mereka saling bertetangga di Desa Kedungprimpen, kecamatan Kanor, Bojonegoro.

Pembacokan ini terjadi mendadak saat Irnawati sedang ngobrol dengan tetangganya, Tri Ani (37) dan Fatimah (26) di halaman dapur rumahnya. 

Baru ngobrol sekitar sepuluh menit, tiba-tiba datanglah Supriyanto dengan mengendarai motor Honda BeAT. Supriyanto datang dan langsung mengeluarkan sebilah golok lalu membacok tubuh Irnawati di bagian kepala dan lengan tangan kanan.

Melihat kejadian itu, Tri Ani dan Fatimah semburat dan berteriak minta tolong warga sekitar. Setelah puas membabi buta membacok Irnawati, Supriyanto yang belum berkeluarga itu langsung kabur. 

Polisi dari Polsek Kanor yang mendapat laporan warga langsung menuju lokasi kejadian dan berhasil mengamankan pelaku Supriyanto dan semua barang bukti yakni parang yang masih ada darahnya, pakaian milik korban dan pelaku, dan bercak darah di lokasi kejadian.

"Kami sudah amankan lokasi, pelaku, dan barang bukti lainnya. Anggota juga sudah memintai keterangan beberapa saksi. Untuk motifnya kalau kita dapati dari pengakuan pelaku kesal karena naksir korban tidak diterima." ujar Kapolres Bojonegoro Ary Fadli kepada detikcom, Rabu (17/10/2018).

Sementara itu, korban yang mengalami luka luka saat ini masih mendapat perawatan intensif di rumah sakit umum Sumberejo Bojonegoro. 



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...