News

111 Sekolah di Malaysia Diliburkan Karena Limbah Beracun

sumber;internet

JOHOR BAHARU - Pemerintah Malaysia hari ini mengumumkan meliburkan 111 sekolah setelah lebih dari 200 siswa dan guru sakit karena keracunan limbah kimia.

Limbah itu diduga dibuang ke sungai dekat sekolah sepekan lalu. Sekolah-sekolah yang diliburkan berlokasi di Kota Pasir Gudang, dekat wilayah selatan Malaysia yang berbatasan dengan Singapura.

Sejauh ini belum diketahui siapa bertanggung jawab atas pembuangan limbah kimia itu.

Dilansir dari laman South China Morning Post, Kamis (14/3), sebuah truk diyakini membuang limbah kimia di selatan Negara Bagian Johor pekan lalu. Limbah beracun itu menyebabkan warga dan siswa sekolah mengalami gejala mual dan muntah-muntah.

Mengutip kantor berita Bernama, sejauh ini sekitar 500 orang mengalami sakit, sebagian besar anak sekolah dan mereka dirawat di 160 rumah sakit.

Belum diketahui jenis limbah apa yang meracuni daerah di kota industri itu.

Menteri Pendidikan Maszlee Malik kemarin mengumumkan penutupan 43 sekolah di sana tapi hari ini angka itu ditambah.

"Kementerian Pendidikan memutuskan menutup 111 sekolah di Pasir Gudang secepatnya," kata Maszlee. "Kementerian Pendidikan meminta semua pihak untuk waspada."

Dalam laman Facebook kemarin Maszlee sempat mengatakan situasi saat ini 'makin kritis'.

Menteri Kesehatan Dzulkifly Ahmad kemarin mengimbau warga untuk mengambil langkah pencegahan seperti memakai masker.

"Hindari daerah yang kena limbah dan segera berobat jika mengalami gejala mual, sulit bernapas, muntah, sakit mata, dan sakit dada," kata dia.

Hingga kini polisi udah menangkap tiga orang yang terlibat pembuangan limbah itu.

Salah seorang di antara mereka akan segera diadili dan terancam hukuman lima tahun penjara jika terbukti bersalah.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...