News

Sering Kebakaran, Menurut Wako Pekanbaru ini Penyebabnya

Ilustrasi. (sumber;internet)

PEKANBARU - Selama ini, musibah kebakaran kerap terjadi di Kota Pekanbaru. Bahkan, dalam bulan Ramadan ini saja, susah terjadi beberapa kasus kebakaran di Kota Pekanbaru. Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT menilai, kebakaran yang terjadi hanya karena tiga hal ini. 

"Konsleting listrik, kompor dan gas. Itu yang paling dominan penyebab kebakaran. Karwna sudah mengetahui nya, sebaiknya masyarakat perhatikan itu sebelum meninggalkan rumah atau pada saat mau istirahat," ujarnya, Senin (13/5/2019).

"Bila kita sudah waspada penyebab kebakaran, tapi tetap ada kejadian itu sudah takdir. Tapi kita berusaha agar tidak terjadi kebakaran," tambahnya.

Firdaus prihatin dengan kebakaran yang terjadi di awal Ramadhan 1440. Ia turut berduka atas musibah kebakaran yang terjadi awal pekan lalu.

Ada dua kejadian kebakaran pada 5 Mei 2019. Satu kejadian terjadi di kawasan Jalan Riau. Sedangkan satu kejadian lagi di kawasan Jalan Diponegoro.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...