Health

Cara Turunkan Tekanan Darah Tinggi Murah, Bahannya Ada di Dapur

ilustrasi (sumber;internet)

JAKARTA - Banyak di antara kita yang ingin menurunkan tekanan darah tinggi, dan biasanya akan meminum obat yang diresepkan. Tetapi jika cara ini dilakukan terus menerus, tentu tidak baik bagi kesehatan tubuh keseluruhan.

Obat yang diresepkan kadang memiliki efek samping yang berbahaya. Tentunya hal tersebut tidak ingin terjadi pada Anda bukan? Nah untuk itu, ada baiknya kita mulai melihat di dapur untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Dikutip dari Daily Mail, makanan super tersebut adalah telur. Ya, telur telah ditetapkan sebagai kunci baru untuk kesehatan. Dan dapat menurunkan tekanan darah hingga 21 persen, menurut sebuah penelitian.

Dengan biaya kurang dari dua ribu per butir, telur adalah pilihan yang tepat untuk membuat Anda lebih sehat. Bahkan, telur pun bisa membuat perut kenyang lebih lama.

Bahkan, lebih dari sepertiga orang Australia menderita tekanan darah tinggi, suatu kondisi yang menempatkan mereka pada risiko tinggi penyakit kronis, termasuk penyakit kardiovaskular dan stroke.

Dan telur adalah pengubah risiko yang besar ini, menurut Dr Ginni Mansberg yang melakukan penelitian.

"Kenyataannya adalah bahwa protein yang ditemukan dalam telur dapat mengurangi risiko tekanan darah tinggi," katanya.

"Telur adalah pilihan makanan yang sangat bergizi dan harus dimasukkan setiap hari sebagai bagian dari makanan yang sehat dan seimbang," tambahnya.

Dan ini bukan pertama kalinya telur mendapatkan ulasan kesehatan yang menakjubkan ini.

Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa, sarapan kaya protein dapat membantu meningkatkan perasaan puas, mengurangi rasa lapar dan mengarah ke asupan lebih rendah kalori sepanjang hari. Terutama dari makanan ringan tinggi lemak, yaitu gula.

Menurut sebuah penelitian, memasukkan telur sebagai bagian dari makanan rendah kalori, juga dapat membantu mempercepat menurunkan berat badan.

Telur juga tinggi protein, dan karenanya membuat Anda merasa kenyang lebih lama.

Selain itu, satu porsi telur mengandung 59 persen dari asupan diet selenium yang direkomendasikan, 32 persen dari RDI untuk vitamin A dan 14 persen RDI untuk zat besi.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...