News

Desember Rombak 'Kabinet' Pemko Pekanbaru, Waspada Ada Yang Bakal Dinonjobkan

Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT

PEKANBARU - Setelah dibukanya proses Assesment untuk pejabt tinggi pratama, Walikota Pekanbaru, DR H Firdaus ST MT menyebutkan pelantikan digelar Desember mendatang. 

Tidak hanya itu, orang nomor satu di Kota Pekanbaru ini menyebutkan bakal ada pejabat yang tidak mendapatkan jabatan atau biasa disebut non job. Siapa mereka?

"Kalau prestasinya tidak bagus, bisa istirahat. Mungkin itu yang terbaik agar bisa fresh dan kembali berinovasi nantinya sebagai ASN," tegas Walikota Pekanbaru Firdaus, Senin (2/9/2019).

Tidak hanya itu, Firdaus juga menyatakan khusus pejabat eselon II, hasil assesment sebelumnya, akan ada yang dirotasi atau dipindah tugaskan ke OPD lain.

"Akan ada rotasi, namun untuk rotasi ini belum ada jawaban tertulis dari komisi (KASN)," ujarnya.

Mutasi dan rotasi pimpinan OPD ini, ditargetkan walikota sudah dilaksanakan sebelum akhir Desember 2019. "Sebelum akhir tahun ini sudah dilakukan," tutupnya.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...