News

Pasien Positiv Covid-19 Pekanbaru Mulai Membaik

PEKANBARU - Kondisi Covid-19 di Kota Pekanbaru mulai membaik. Dari total Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Per Kamis (26/3/2020) enam diantaranya sudah boleh pulang atau sembuh. 

Tidak hanya itu, 1 pasien positif Covid-19 yang dirawat di RS Arifin Ahmad sudah menunjukkan tanda-tanda kesembuhan. Hal ini terlihat dari hasil tes laboratorium yang dilakukan beberapa waktu lalu negatif. 

Hanya saja, pasien tersebut harus melakukan tes lagi untuk meyakinkan jika Covid-19 benar-benar negatif. "Jadi nanti sudah dinyatakan negatif, pasien bisa kembali kerumah dan melanjutkan isolasi mandiri dirumah 14 hari. Untuk PDP yang sudah sehat, bisa pulang," terang jubir gugus tugas PPC Kota Pekanbaru, M Amin kepada pewarta, Kamis (26/3/2020).

Data yang dirillis Gugus Tugas PPC Kota Pekanbaru per pukul 15.45 WIB, total kasus di Pekanbaru mencapai 290 dimana Orang Dalam Pemantauan (ODP) 258 orang dimana sudah ada 3 yang sehat. Selanjutnya 31 orang PDP dan 6 diantaranya sembuh, serta 1 orang masih positif meski saat ini kondisi fisiknya sudah mulai membaik. 

Meski sudah mulai ada yang sembuh, namun Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT yang diulang kembali oleh M Amin, agar masyarakat tetap mengikuti instruksi Presiden, Gubri maupun Walikota yang sudah dipublikasikan.

"Ancaman Covid-19 ini masih nyata dan hanya bisa kita lawan bersama.  Ikuti instruksi umaroh dan ulama yang sudah disebar," ujarnya.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...