News

Penyekatan di Perbatasan, 10 Warga Reaktif Covid-19

sumber;internet

PEKANBARU - Selama Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 pintu masuk Kota Pekanbaru disekat tim gabungan. Petugas juga lakukan swab antigen kepada pengendara yang terjaring di titik penyekatan.

Hasilnya, sejauh ini sudah 10 warga ditemukan reaktif Covid-19. Mereka diswab saat ingin melewati pintu masuk lintas utara atau wilayah Rumbai serta pintu masuk lintas barat atau di sekitar gerbang UIN Suska Riau.

"Lintas utara (Palas) tiga orang dari Medan, KTP Pekanbaru. Dia mau ke Pekanbaru, Selasa malam. Dites swab antigen, hasilnya reaktif," kata anggota Tim Penyekatan PPKM Level 4, Khairunnas, Rabu (28/7/2021).

Ia menyebut, setiap kendaraan angkutan antar provinsi harus ditest swab antigen. Tiga warga ini menumpang bus dari Medan, hendak ke Pekanbaru.

"Langsung dibawa ke RSD Madani untuk Swab PCR," jelasnya.

Di hari yang sama, Selasa kemarin, petugas juga menghentikan dua warga di kawasan Air Hitam. Setelah diswab antigen, keduanya dinyatakan reaktif.

"Dia pakai sepeda motor, tak pakai masker. Semalam itu yang banyak, di Rimbo Panjang juga ada dua supir travel," jelasnya.

Sedangkan hari ini, kata Khairunnas, ada tiga warga dinyatakan reaktif Covid-19. Dua warga Kabupaten Siak, satu lagi warga Kabupaten Indragiri Hulu.

"Dua mobil pribadi. Langsung dievakuasi ke Rusunawa Rejosari," kata dia.

Jadi, kata dia, total ada 10 warga dinyatakan reaktif saat terjaring penyekatan di pintu masuk Kota Pekanbaru. "Sepuluh orang reaktif, yang reaktif langsung kita serahkan ke Dinas Kesehatan. Nanti mereka yang menentukan untuk diisolasi," jelasnya.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...