MotoGP 2018

Performa Jelek di Jerman, Ini Alasan Miller

Pembalap Tim Pramac Ducati, Jack Miller. (sumber;internet)

CASOLE D’ELSA - Pembalap Tim Pramac Ducati, Jack Miller, mendapatkan hasil buruk pada MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring, Minggu 15 Juli 2018, dengan meraih posisi ke-14. Pembalap asal Australia itu pun mengungkapkan bahwa hasil buruk yang diraihnya itu akibat sesi kualifikasi yang tidak maksikal.

Pada sesi kualifikasi, Miller hanya mampu mencatatkan waktu terbaik ke-15 sehingga pembalap asal Australia itu pun memulai balapan dari jajaran belakang. Awalan yang buruk ternyata membuat dirinya tidak mampu untuk tampil maksimal sejak lap pertama.

Bahkan, Miller pun terlibat insiden dengan duo pembalap Suzuki Ecstar yakni Andrea Iannone dan Alex Rins serta rider KTM Red Bull, Pol Espargaro. Insiden senggolan empat motor pembalap itu, membuat Rins dan Espargaro gagal melanjutkan balapan pada tikungan ketiga.

Sementara itu, Iannone dan Miller mampu melanjutkan balapan tetapi kehilangan waktu beberapa detik di awal balapan di mana hal itu sangatlah penting. Akibatnya, Miller pun mengalami kesulitan untuk tampil maksimal.

Pembalap asal Australia itu pun menegaskan bahwa dirinya memiliki kecepatan untuk mengakhiri balapan di jajaran 10 besar. Akibat awal balapan yang buruk maka target Miller pun gagal terwujud di MotoGP Jerman 2018.

“Kecepatan saya cukup bagus untuk berada di top 10 dan itu bagian yang menyebalkan. Akan tetapi, ada kesalahan saya juga, karena seharusnya mampu memulai balapan lebih baik daripada mengawali dari posisi ke-15,” ujar Miller, seperti yang diwartakan Motorsport, Sabtu (21/7/2018).*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...