News

Masyarakat Riau : Welcome Mr President !

PEKANBARU - Sekitar pukul 18.15 WIB, Pesawat kepresidenan mendarat di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru. Namun, baru sekitar pukul 18:30 WIB, Presiden Joko Widodo turun di Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru. Disambut Gubernur Riau Drs Syamsuar MSi, Danrem 031 Wirabima Brigjen TNI Mohammad Fadjar, Kapolda Riau Irjen Pol Widodo Eko Prihastopo dan Forkopimda lainnya, Presiden Jokowi didampingi hingga ke kendaraannya. 

Saat turun, tidak terlihat ibu negara Iriana maupun para menteri mendampingi orang nomor satu di Indonesia tersebut. "Usai solat Magrib saya langsung terbang ke Riau," jelas Jokowi singkat, Senin (16/9/2019). 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Suara Pekanbaru (@kabarsemenit) on

Presiden akan menginap semalam di Pekanbaru sebelum besoknya meninjau lokasi dan titik kebakaran di Riau menggunakan helikopter. Lokasi istirahat Presiden Jokowi disebut di salah satu hotel di Jalan Riau Pekanbaru. Paginya (17/9/2019), Presiden dijadwalkan ikut melaksanakan Salat Istiska di Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru. 

Dari informasi yang diterima, Jokowi direncanakan akan terbang dengan helikopter meninjau lokasi Karhutla di Desa Merbau dan Desa Rimbo Panjang usai salat.

Mengetahui kedatangan Presiden RI ini, banyak warga Pekanbaru berharap kondisi kabut asap ini segera berakhir. Tidak sedikit pula yang menuntut janji dar Jokowi saat kampanye lalu. Dimana pada saat itu, Presiden tegas menyatakan akan mencopot pimpinan TNI/Polri jika di daerahnya terjadi karhutla maupun kabut asap.

'Welcome Mr President di Negara Asap! Semoga beliau bisa segera menyelesaikan kabut asap ini. Jangan sampai berkepanjangan seperti tahun 2015 silam. Janji jangan lupa, copot mereka yang tidak mampu mengatasi Karhutla di Riau ini," ujar Eko warga Pekanbaru kepada pewarta.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...