Warganet

Miris! Demi Selamatkan Kucing Terlantar, Rumah Kucing Pekanbaru Nunggak Puluhan Juta

Ilustrasi.(sumber;internet)

PEKANBARU - Rumah Kucing Pekanbaru (RKP) saat ini tengah terlilit hutang puluhan juta rupiah di sejumlah klinik hewan yang terdapat di Pekanbaru.

Akun Facebook Tama Rkp mengunggah foto akumulasi kwitansi hasil dari pengobatan atau tindakan medis dibeberapa klinik hewan di Pekanbaru.

"Catlovers... Mohon share.. Mohon.... Kami mohon..

Sudah banyak anak (kucing) jalanan teraniaya yg sudah bahagia kembali bersama adopternya..
Tp disisi lain..kami harus memikirkan biaya biaya pengobatan itu..
Ini lah rekapan tagihan RKP per 20 Januari 2020
- Klinik Dokter Agus Jalan Kandis sebesar Rp 13.000.000
- Klinik Dokter Agus Jalan Teratai sebesar Rp 6.500.000
Total Rp 19.500.000..
Jadi dengan berat hati..kalau menemukan kucing yang sangat butuh pertolongan dokter..
Kami akan mencoba merawat semampu kami dishelter..
Karena kami tidak kuasa utk menambah hutang lagi..
Dan bagi teman2 yg kucing rescuenya pernah diobati oleh dokter...
Bantu kami utk merepost repost postingan ini..
Agar tertutupi hutang2 atas pengobatan kucing
," tulis pemilik akun tersebut.
"Perkiraan keseluruhan tagihan di berbagai dokter hewan hampir Rp 30 juta," terang Eko, salah seorang anggota RKP kepada pewarta, Selasa (21/1/2020).

Terkait hutang yang sangat besar di Klink Hewan Dr Agus, Eko menuturkan bahwa sebelumnya memang sudah ada pembicaraan terkait jalinan kerja sama antara RKP dan klinik tersebut.

"Artinya kucing itu diobatin saja terlebih dahulu dan kucingnya bisa selamat, nanti pembayarannya bisa menyusul," terangnya.

Kendati tagihan tindakan medis hampir mencapai Rp 30 juta, Eko menuturkan hal tersebut bukanlah menjadi tagihan terbesar bagi RKP Pekanbaru.

"Dulu pernah hampir Rp.40 juta, tapi Alhamdulillah semua bisa diselesaikan berkat bantuan dari donatur," ujarnya..

Selanjutnya Eko mengakui bahwa selama ini pembiayaan perawatan sehari-hari hingga tindakan medis tidak terlepas dari tangan sang donatur yang dermawan.

Guna untuk menambah kepercayaan donatur, Eko menyarankan agar para donatur untuk langsung mengirimkan donasinya melalui rekening Drh Agus.

"Kami meminta tolong, setelah mengirimkan donasinya untuk menghubungi kami terlebih dahulu. Karena ini penting untuk merekap data kami ke dokter Agus," tukas Eko.

Donasi dapat dikirimkan ke Agus Shafiq Riyadi, Bank Mandiri: 108.00.111.551.33 Dan dapat melakukan konfirmasi donasi ke Eko melalui telpon atau WhatsApp 08127625558.*



Loading...


[Ikuti IDNJurnal.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected] / [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan IDNJurnal.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Loading...